Friday , July 26 2024

10 Informasi NSA Yang Dibocorkan Edward Snowden

foto : pbs.org

10 Informasi NSA Yang Dibocorkan Edward Snowden

lebakcyber.net – Pada tahun 2014 lalu, nama Edward Snowden menjadi sosok yang paling menakutkan bagi pemerintah Amerika Serikat, khususnya bagi Badan Intelijen Nasional (NSA). Snowden dulunya adalah salah seorang agen NSA yang berbalik arah mengkhianati NSA dan bahkan mungkin juga negaranya. Snowden membocorkan berbagai dokuman dan informasi rahasi milik NSA kepada publik.

Dari informasi yang dibocorkan oleh Snowden tersebut mengungkapkan bahwa NSA melakukan pelanggaran data privasi para pengguna internet dan juga telekomunikasi dunia akhirnya terungkap.

Sebagian orang menganggap bahwa Snowden adalah seorang pahlawan yang berani mengungkapkan aksi buruk yang dilakukan oleh NSA. Namun tidak sedikit pula yang menganggap bahwa Snowden adalah seorang pengkhianat yang membelot dari Amerika Serikat.

Berikut ini adalah 10 informasi NSA yang dibocorkan Edward Snowden.

  • Operasi Prism

NSA diketahui melancarkan operasi rahasia dengan kode sandi PRISM. Dimana PRISM adalah program buatan pemerintah Amerika Serika yang memberikan izin kepada NSA untuk melakukan penyadapan dan mengakses beberapa server miliki perusahaan teknologi yang berada di Amerika Serikat seperti Facebook, Google, Microsoft, Apple, AOL dan masih banyak lagi.

  • Menyadap Panggilan Telepon Warga AS

Dokumen rahasia yang dibocorkan oleh Snowden mengatakan bahwa NSA memiliki izin dari pengadilan Amerika Serikat yang memperbolehkan NSA untuk melakukan penyadapan perbincangan telepon seluruh warga Amerika Serikat tanpa terkecuali. Verizon yang merupakan salah satu operator seluler terbesar di Amerika Serikat diketahui sebagai pihak yang menyediakan jasa penyadapan ini.

  • Mengungkan Rahasia GCHQ

Bukan hanya rahasia NSA yang Snowden bocorkan, tapu juga Snowden membocorkan aksi tercela dari badan intelijen Inggris, Government Communications Headquarters (GCHQ). Informasi yang dibocorkan oleh Snowden mengenai GCHQ tersebut disebutkan bahwa GCHQ juga melakukan operasi penyadapan seperti yang dilakukan oleh NSA. GCHQ juga disebutkan menyadap jaringan serat optik internet di berbagai belahan dunia, GCHQ dan juga NSA saling berbagi data intelejin dari informasi yang mereka dapatkan.

  • Operasi XKeyscore

Operasi Xkeyscore bisa dibilang sebagai operasi yang sangat mengerikan yang pernah dilakukan oleh NSA. XKeyscore adalah sebuah software yang dibuat oleh NSA untuk mencari, mengakses dan menyelidiki apapun yang pengguna lakukan di internet. Dengan menggunakan XKeyscore, NSA mampu melihat apapun yang mereka ingin lihat di Internet.

  • NSA Memata-Matai Para Pemimpin Negara

NSA dikabarkan menyadap 122 ponsel milik kepala negara. Kanselir Jerman Angela Merkel, Presiden Brasil Dilma Roussef, mantan presiden Meksiko Felipe Calderon dan Bahkan presiden Indonesia saat itu, Susilo Bambang Yudhoyono juga menjadi korban dari penyadapan yang dilakukan oleh NSA.

  • NSA Berusaha Membobol Enkripsi.

Banyak layanan berbasis internet yang mengamankan layanan mereka dengan menggunakan metode enkripsi. Hal tersebut kabarnya mempersulit NSA untuk dapat mengumpulkan data rahasi yang mereka butuhkan. Dan untuk mencari jalan keluar dari masalah tersebut adalah hacking. NSA mencoba melakukan peretasan terhadap sistem keamanan komputasi, baik itu milik pribadi ataupun milik perusahaan-perusahaan untuk mendapatkan data rahasia yang mereka inginkan.

  • NSA Meretas Data Center Google dan Yahoo

Operasi PRISM diinformasikan tidak sesuai dengan harapan NSA. Maka dari itu, NSA terpaksa main kasar dengan cara meretas data center milik Google dan Yahoo. Kabarnya NSA bekerja sama dengan orang dalam agar bisa melakukan aksinya tersebut.

  • Diungkapnya Kelompok Hacker Profesional NSA

NSA memiliki kelompok hacker khusus yang diberi nama Tailored Access Operations (TAO). Kelompok hacker ini bertugas untuk meretas semua komputer yang ada di dunia sesuai dengan kebutuhan yang NSA inginkan.

  • NSA Menghalangi Komunikasi Antar Negara

NSA dikabarkan memblokir dan menyimpan berbagai data panggilan telepon antar negara yang mereka curigai dan bekerja sama untuk mengancam keamanan Amerika Serikat. Salah satunya adalah data informasi komunikasi yang dilakukan oleh negara Afghanistan dan Bahama. Operasi tersebut diberi nama MYSTIC.

  • NSA Menyadap Pesan SMS

Bukan hanya komunikasi internet saja yang ingin dikuasai oleh NSA. NSA juga dikabarkan melakukan penyadapan terhadap komunikasi seluler melalui pesan SMS. Dalam dokumen yang dibocorkan oleh Snowden sendiri dikatakan bahwa NSA mengumpulkan sekitar lebih dari 200 ribu pesan SMS setiap harinya.

Itulah 10 informasi NSA yang dibocorkan Edward Snowden, walaupun banyak sebagian orang yang tidak percaya dengan hal tersebut. Namun memang tidak mungkin kalau Amerika Serikat memiliki kemampuan untuk mengawasi setiap pengguna internet di dunia.

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *