Wednesday , April 23 2025

Penyebab iPhone 15 Overheat

Penyebab iPhone 15 Overheat

Penyebab iPhone 15 Overheat

lebakcyber.net – Penyebab iPhone 15 Overheat. Pihak Apple telah mengakui mengenai keluhan para pengguna yang mengatakan kalau iPhone 15 dan juga iPhone 15 Pro yang mereka gunakan mengalami masalah panas yang berlebihan atau overheat.

Apple menjelaskan kalau masalah overheat bukan disebabkan oleh hardware, melainkan adanya masalah yang ada pada iOS 17. Pernyataan tersebut dikeluarkan oleh juru bicara Apple yang dikutip dari halaman Bloomberg.

Juru bicara Apple tersebut mengatakan kalau ada beberapa aplikasi yang mengakibatkan dua iPhone baru tersebut mengalami masalah panas berlebih. Antara lain adalah aplikasi Instagram, game Asphalt 9 dan juga aplikasi Uber. Aplikasi tersebut menurut Apple yang membuat perangkat iPhone 15 dan juga iPhone 15 Pro mengalami overheat.

Apple mengatakan kalau tidak ada risiko keselamatan yang diakibatkan oleh masalah overheat tersebut. Tapi mereka juga mengatakan kalau memang ada faktor lain yang dapat membuat iPhone 15 mengalami overheat, yaitu pengisian daya yang menggunakan charger USB Type C 20W setelah melakukan proses restore pada perangkat iPhone.

Masalah yang ada pada iOS 17 tersebut pihak Apple menjanjikan akan segera diperbaiki pada update iOS 17.1 dan tidak akan memberikan dampak kepada performa yang dikurangi atau throttling.

Berbeda dengan hasil analisis yang dilakukan oleh Ming-Chi Kuo, yang merupakan seorang analis tenar yang mengatakan kalau throttling kemungkinan menjadi salah satu solusi yang bisa diambil untuk mengatasi masalah overheat tersebut.

Seri iPhone 15, apalagi seri iPhone 15 Pro memang memiliki beberapa pembaruan yang bisa memberikan dampak overheat atau panas berlebih, contohnya chip A17 Pro yang memiliki fabrikasi 3nm dan juga memiliki rangka yang berbahan titanium.

Dikutip dari halaman The Verge,  chipset A17 Pro memiliki GPU 6 core  tersebut dapat menjadi salah satu nilai jual dari seri iPhone 14 dan iPhone 15 Pro serta iPhone 15 Pro Max. Pihak Apple menjanjikan system on a chip tersebut dapat membuat perangkat iPhone mampu menjalankan game yang memiliki kualitas grafis yang tinggi, contohnya seperti Resident Evil Village.

Seperti yang sebelumnya telah diberitakan kalau beberapa pengguna iPhone seri 15 Pro atau iPhone 15 Pro Max memang mengeluhkan kalau ponsel barunya tersebut sering cepat panas atau mengalami overheat.

Beberapa pengguna mengaku kalau ponselnya menjadi panas pada saat di charge, namun ada juga yang mengatakan kalau ponsel iPhone 15 Pro atau iPhone 15 Pro Max tersebut mengalami overheat setelah menjalankan beberapa tugas yang sederhana, misalnya scrolling sosial media.

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *