Wednesday , April 16 2025

Tampilan Tiga Kamera Belakang Smartphone Huawei P20

foto : internet

Tampilan Tiga Kamera Belakang Smartphone Huawei P20

lebakcyber.net – Berdasarkan informasi yang beredar di internet, Huawei P20 dikabarkan akan membawa tiga kamera di bagian belakangnya. Dan berikut ini adalah tampilan tiga kamera belakang smartphone Huawei P20 yang bisa kalian lihat.

Beberapa waktu yang lalu sempat beredar beberapa gambar yang menampilkan sketsa dari desain smartphone terbaru Huawei yang memiliki tiga buah kamera dibagian belakangnya. Dan dari sketsa yang beredar tersebut menampilkan berbagai tampilan desain kamera belakang yang ada di smartphone Huawei P20.

Karena ada begitu banyak opsi membuat banyak pertanyaan mengenai desain mana yang akan digunakan oleh Huawei pada smartphone terbarunya. Dan untungnya hal tersebut segera terjawab.

Sebuah foto render dari casing Huawei P20 telah bocor di internet, dari foto tersebut bisa diketahui bagaimana bentuk dari penerus smartphone Huawei sebelumnya yaitu P10. Dibagian kamera belakangnya, Huawei menyusun kamera secara vertikal disebelah kanan bagian bodinya dan hampir sama seperti iPhone X.

Tampilan Tiga Kamera Belakang Smartphone Huawei P20
foto : internet

Selain itu Huawei juga turut menyertakan dua buah LED flash yang posisinya berada di bawah kamera bersandingan dengan sensor laser autofocus.

Pada bagian depan, Huawei menggunakan layar dengan aspek rasio 18:9 pada Huawei P20. Dan jika dilihat pada bagian atas bisa didapati adanya port untuk jack audio 3,5 mm.

Dibagian bawahnya sendiri terdapat port charger dan juga dua buah speaker. Namun yang membuat menarik adalah tidak adanya sensor untuk sidik jari, mungkin Huawei akan menempatkan sensor sidik jari tersebut di bagian bawah layar smartphone.

Benar atau tidaknya mengenai desain tampilan smartphone Huawei P20 tersebut akan terjawab pada saat acara peluncurannya nanti. Sebelumnya sempat dikabarkan kalau ponsel terbaru Huawei tersebut akan diperkenalkan pada ajang Mobile World Congress yang akan diadakan di Barcelona pada akhir bulan Februari 2018 mendatang.

Namun nyatanya Huawei lebih memilih Paris sebagai kota kelahiran smartphone flagship terbarunya tersebut dan proses peluncurannya akan berlangsung pada tanggal 27 Maret 2018 mendatang. Jadi buat kalian yang sudah tidak sabar mengenai smartphone terbaru Huawei P20 yang memiliki 3 kamera ini, silahkan ditunggu sampai smartphone tersebut diluncurkan secara resmi ya.

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *