Cara Main Free Fire Dengan Server Luar Negeri
lebakcyber.net – Cara main Free Fire dengan server luar negeri. Bermain sebuah game saat tidak ada aktivitas yang harus dikerjakan memang akan terasa menyenangkan. Selain bisa menambah kegiatan di waktu yang luang, dengan bermain game juga bisa menghilangkan stress.
Sekarang ini ada begitu banyak game yang dapat di download dan mainkan secara gratis. Dan salah satu dari game tersebut yang bisa digunakan untuk mengisi waktu luang adalah Garena Free Fire. Game yang memiliki tema survival battle tersebut sudah memiliki banyak pemain aktif sampai ke seluruh dunia, sehingga saat bermain kita dapat berhubungan dengan banyak orang.
Bermain game sambil berhubungan dengan pemain lain yang memainkan game yang memililiki sensasi menyenangkan tersendiri, apalagi kalau kita bisa berinteraksi dengan pemain dari luar negeri, pastinya kita bisa mendapatkan sebuah pengalaman baru.
Tapi ketika pertama kali bermain Game Garena Free Fire, sebagai pemain baru kita akan diminta untuk memilih server berdasarkan lokasi dari negara kita, jadi kita tidak dapat bertemu dengan pemain lain yang berada di server yang berbeda atau diluar regional kita.
Tapi jangan khawatir, karena kalau kita ingin bermain Free Fire di luar server yang sekarang kita gunakan, kita bisa merubah lokasi server menjadi luar negeri dengan menggunakan VPN atau Virtual Private Network.
Dan salah satu aplikasi penyedia jasa VPN yang sekarang ini banyak digunakan adalah Kiwi VPN. Dan pada kesempatan ini kita akan membahas mengenai bagaimana cara bermain game Garena Free Fire dengan menggunakan server dari luar negeri menggunakan Kiwi VPN.
Apa Itu Kiwi VPN
Aplikasi VPN adalah aplikasi yang dapat digunakan untuk mengubah lokasi dari server yang kita gunakan menjadi luar negeri, sehingga memungkinkan kita untuk membuka situs yang diblokir di Indonesia ini dengan memanfaatkan fitur dari VPN tersebut.
Kiwi VPN bisa kita dapatkan dengan sangat mudah dan tentu saja gratis dengan cara mendownloadnya secara langsung di Play Store. Selain bisa digunakan untuk membuka situs-situs yang diblokir oleh pemerintah, aplikasi Kiwi VPN juga bisa digunakan untuk bermain game Free Fire untuk bermain di server luar negeri.
Langkah Memainkan Game Free Fire Dengan Kiwi VPN
Seperti yang sebelumnya sudah kita basah bahwa kita bisa bermain game Free Fire menggunakan server luar negeri dengan memanfaatkan aplikasi dari Kiwi VPN. Dan berikut ini adalah langkah untuk memainkan game Free Fire tersebut menjadi server luar negeri dengan menggunakan Kiwi VPN.
- Download dan Install aplikasi Kiwi VPN dari Google Play Store.
- Setelah terinstall, buka dan jalankan aplikasi Kiwi VPN tersebut.
- Setelah aplikasi Kiwi VPN terbuka, tap gambar bumi lalu pilih “pilihan terbaik”.
- Nanti akan muncul beberapa server dari berbagai negara yang bisa kita pilih, langsung saja kalian pilih salah satu server yang ada di negara pilihan kalian tersebut.
- Nanti aplikasi Kiwi VPN akan meminta izin agar memulai koneksi ke server dari negara yang kita pilih.
- Lalu silahkan masuk ke menu pengaturan – kelola aplikasi – pilih Free Fire – Hapu data.
- Kalau data sudah terhapus, silahkan buka aplikasi Free Fire dan lakukan login dengan menggunakan akun guest.
- Sekarang kita sudah bisa memainkan game Free Fire pada server dari negara yang sudah kita pilih dari aplikasi Kiwi VPN tersebut.
Kalau langkah-langkah diatas sudah kalian ikuti, kalian sudah bisa memainkan game Free Fire pada server luar negeri. Selamat mencoba.