Saturday , December 2 2023

Spesifikasi Smartphone Google Pixel 5

foto : Android Authority

Spesifikasi Smartphone Google Pixel 5

lebakcyber.net – Spesifikasi smartphone Google Pixel 5. Google telah mengumumkan jadwal untuk peluncuran dari Pixel 5 yang akan dilakukan pada tanggal 30 September 2020 mendatang. Beberapa hari sebelum peluncuran dari smartphone tersebut, website WinFuture memberikan bocoran spesifikasi dari Google Pixel 5 tersebut duluan.

Dikutip dari halaman The Verge, Rabu (23/09/2020) berdasarkan kabar sebelumnya kalau Pixel 5 akan menggunakan prosesor Snapdragon 765G , memang sih bukan prosesor flagship seperti Qualcomm Snapdragon 865 atau Snapdragon 865+. Namun smartphone Google Pixel 5 ini juga telah dilengkapi dengan modem X52 dari Qualcomm yang telah mendukung 5G sub-6GHz.

Google Pixel 5 menggunakan layar OLED dengan ukuran 6 inci dan memiliki resolusi 2340 x 1080. Layar tersebut memiliki rasio sebesar 19,5:9 dan memiliki refresh rate sebesar 90Hz.

Advertisements

Pada kamera depannya memiliki desain punch hole sama dengan seperti yang digunakan pada Pixel 4a. Google juga sepertinya mendesain bezel di bagian bawahnya menjadi lebih tipis yang memungkinkan Pixel 5 memiliki ukuran bezel pada keempat sisinya terlihat sama rata.

Google Pixel 5 masih menjadikan kamera sebagai fitur unggulan. Smartphone ini juga dilenagkapi dengan dua buah kamera belakang yang terdiri dari kamera utama dengan ukuran 12,2 MP dengan field-of-view 77 derajat serta sebuah kamera ultrawide dengan ukuran 16MP dengan field-of-view 107 derajat. Untuk kamera utamanya juga dapat melakukan perekaman video 4K 60FPS dan juga 1080 240FPS.

Untuk kamera depannya sendiri memiliki kapasitas sebesar 8MP, sama seperti yang digunakan pada Pixel 4. Namun pada Pixel 5, field-of-view nya diturunkan dari yang sebelumnya sebesar 90 derajat menjadi 83 derajat.

Advertisements

Untuk RAMnya, Pixel 5 dengan varian paling rendah menggunakan RAM sebesar 8GB serta memori internal 128 GB. Dan untuk bagian baterainya sendiri mendapatkan peningkatan yang sangat signifikan dibandingkan dengan Pixel 4, yaitu sebesar 4.080 mAh dan telah mendukung fitur fast charging 18W.

Untuk fitur-fitur pelengkap lainnya seperti sertifikasi IP68, NFC, sensor sidik jari dibagian belakang, Bluetooth 5.0, stereo speaker dan tentu saja sudah mendukung jaringan 5G. Pixel 5 sendiri hanya memiliki satu buah slot SIM namun ada fitur eSIM agar dapat mengaktifkan fungsi dual-SIM.

Pihak Google sendiri akan memperkenalkan Pixel 5 bersamaan dengan Pixel 4a 5G pada tanggal 30 September 2020 mendatang dan juga akan ada beberapa perangkat dari Google yang ikut ditampilkan pada event tersebut, termasuk salah satunya adalah perangat smart TV serta speaker pintar Nest generasi paling baru.

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: