Thursday , September 19 2024

Oracle Academy dan Kominfo Membuat Pelatihan Keterampilan IT

Oracle Academy dan Kominfo Membuat Pelatihan Keterampilan IT

Oracle Academy dan Kominfo Membuat Pelatihan Keterampilan IT

lebakcyber.net – Oracle Academy dan Kominfo Membuat Pelatihan Keterampilan IT. Oracle Indonesia dan juga Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menandatangani kesepakatan untuk melakukan kerja sama dalam bentuk pelatihan keterampilan IT.

Kesepakatan itu dibuat dalam bentuk menghubungkan program Oracle Academy ke dalam inisiatif Kominfo pada program Digital Talent Scholarship, Fresh Graduate Academy (DTS FGA).

Program tersebut ditujukan agar bisa melatih 1.200 pendidik dan juga 15 ribu siswa yang ada di seluruh Indonesia dalam waktu 4 tahun kedepan, kerjasama tersebut menyediakan platform bagi lebih dari 100 lembaga pendidikan tinggi yang ada di Indonesia untuk ikut bergabung dengan program pendidikan filantropi Oracle.

Oracle Academy menawarkan pendidik dan juga institusi sebuah akses ke berbagai sumber daya pengajar dan pendidikan, termasuk sumber daya pengajaran dan pendidikan, kurikulum, teknologi cloud, software, lingkup praktik dan banyak lagi lainnya.

Program DTS FGA sendiri ini merupakan program peningkatan kompetensi pada bidang TIK yang memiliki fokus kepada pemberian pelatihan ke mahasiswa tingkat akhir serta lulusan baru universitas dalam hal kemitraan dengan oraganisasi teknologi terkemuka.

Kolaborasi ini juga dapat memungkinkan pendidik untuk mengikuti software dan juga teknologi yang selalu berubah agar membantu mempersiapkan para siswa agar siap menghadapi masa depan mereka, memberdayakan mereka untuk memfasilitasi pembelajaran siswa yang lebih inovatif baik itu didalam ataupun diluar kelas.

Pendidik dan Siswa nantinya akan memiliki akses kedalam kurikulum utama, termasuk Java Foundation, Java Programming, Java Fundamentals, AI with Machine Learning in Java, programming with PL/SQL, Database & Design & Programming with SQL, Oracle Cloud Infrastucture Foundation I & II, Oracle Application Express Application Development Foundations dan masih banyak lagi lainnya.

Hary Budiarto selaku Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Kementerian Komunikasi dan Informatika mengatakan, melalui Oracle Academy mereka berharap kalau pendidikan tersebut bisa meningkatkan kapasitas dan juga keterampilan mahasiswa serta lulusan agar menarik kesempatan kerja serta menjadi wirausahawan berkelas dunia.

Semoga saja kerja sama ini bisa berjalan dengan baik dan dapat menghasilkan tenaga kerja IT di Indonesia yang berkelas dunia.

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *