Noice Hadirkan Podcast Edisi Bulan Ramadhan
lebakcyber.net – Noice Hadirkan Podcast Edisi Bulan Ramadhan. Noice yang merupakan platform konten audio menghadirkan beberapa program spesial agar bisa menemani masyarakat Indonesia dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan di tahun ini.
Niken Sasmaya selaku CBO atau Chief Business Officer dari Noice mengatakan kalau bulan Ramadhan selalu menjadi bulan yang sangat spesial bagi kebanyakan masyarakat Indonesia, khususnya lagi bagi para umat Islam.
Dalam keterangannya, Minggu (03/04/2022) Niken mengatakan untuk bersama-sama merayakan momen bulan Ramadhan ini, Noice hadir untuk dapat menghibur dan juga menemani para pengguna aplikasi Noice melalui berbagai konten yang menarik, Niken juga berharap bisa memberikan kebahagiaan serta semangat selama bulan Ramadhan ini.
Niken juga menambahkan, selain itu juga kurasi untuk konten Ramadhan yang ada di Noice telah mereka siapkan dalam berbagai vertikal, seperti audiobook, podcast, Noice Live sampai audio series.
Salah satu program yang menjadi unggulan dan juga paling ditunggu dari Noice selama bulan Ramadhan ini adalah podcast KASTURI yang merupakan kepanjangan dari Komeng, Adul, Ustadz Subki Tiga Puluh Hari yang didalamnya akan berisikan dakwah religi Islam yang dibalut dengan komedi.
Podcast yang diisi oleh Komeng, Adul dan Ustads Subki tersebut akan membahas mengenai berbagai sketsa konflik ringan dan juga lucu yang diselingi dengan nasihat agar bisa memecahkan konflik sesuai dengan pandangan agama Islam.
Komeng yang merupakan salah satu kreator dan juga komedian legendaris sangat antusias dengan adanya program podcast Ramadhan bersama Noice.
Komeng mengatakan kalau bulan Ramadhan bersama Kasturi dijamin akan membuat puasa menjadi semakin bersemangat dan tidak membosankan. Karena podcast Kasturi memiliki banyak topik yang menarik untuk diikuti. Bersama dengan dirinya, Adul dan juga Ustadz Subki akan mengobrol banyak hal seru selama bulan Ramadhan ini.
Selain hadirnya podcast KASTURI yang ditayangkan setiap harinya secara eksklusif di bulan Ramadhan setiap jam 4 sore tersebut, pihak NOICE juga ikut menghadirkan berbagai program menarik lainnya yang siap menemani para pengguna aplikasi Noice dari mulai sahur sampai berbuka puasa.
Konten lainnya yang dihadirkan oleh Noice selama bulan Ramadhan seperti :
- Teman Ramadhan, yang merupakan segmen khusus Ramadhan yang dikurasi oleh pihak Noice dengan bentuk sebuah katalog yang menampilkan konten-konten seputar Ramadhan ataupun konten Islami.
- Cerita Nabi & Rasul, segmen yang nantinya akan diisi oleh berbagai kreator yang mulai mengudara pada tanggal 02 April 2022 yang membahas mengenai berbagai cerita Nabi dan Rasul.
- Pulang ke Omah, yang merupakan segmen yang diisi oleh Gus Miftah yang berisi obrolan seputar agama Islam dengan gaya khas Gus Miftah.
- Noicebook Sepsial Ramadhan, yang nantinya akan menghadirkan berbagai buku best seller yang bertemakan Islami melalui segmen khusus Ramadhan dengan judul seperti The Muqadimmah yang dibuat oleh Ibnu Khaldun, Destiny Disrupted yang dibuat oleh Tamim Ansary dan juga The First Muslim yang dibuat oleh Lesley Hazleton.
- Noice Live Shaur yang merupakan segmen Noice Lice spesial yang bertajuk “Sayembara Lord Mukti” yang akan dibawakan oleh Mukti Entutz bersama dengan Wawan Cikuk yang nantinya akan menemani Paranoice saat Sahur.
Masih banyak lagi program lainnya yang dihadirkan secara khusus oleh Noice selama bulan Ramadhan ini yang pastinya akan sangat bermanfaat dan membuat puasa di tahun ini menjadi semakin menarik dan bermanfaat.