Sunday , October 6 2024
iPhone 16 Banyak Masalah
iPhone 16 Banyak Masalah

iPhone 16 Banyak Masalah

iPhone 16 Banyak Masalah

lebakcyber.net – iPhone 16 Banyak Masalah. Belum genap sebulan sejak peluncurannya, iPhone 16 sudah menghadapi berbagai masalah. Salah satu yang terbaru adalah keluhan mengenai layar sentuh yang tidak responsif.

Menurut laporan dari 9to5Mac, sejumlah pengguna iPhone 16 Pro mengalami masalah dengan respons layar sentuh. Mereka melaporkan bahwa ketukan dan gesekan pada layar sering kali tidak berfungsi, yang berdampak pada kemampuan menggulir, menekan tombol, dan mengetik di keyboard virtual.

Masalah tersebut ada pada perangkat iPhone 16 yang menggunakan sistem operasi iOS 18 dan iOS 18.1. Berdasarkan pengujian yang dilakukan oleh 9to5Mac, masalah ini disebabkan oleh bug pada perangkat lunak, bukan kesalahan perangkat keras. Lebih spesifik, algoritma penolakan sentuhan tidak sengaja pada iOS tampaknya terlalu sensitif, sehingga membuat layar tidak responsif.

Masalah Sensitifitas Pada Layar iPhone 16

Khusus untuk iPhone 16 Pro, layar dengan bezel yang lebih tipis membuat sentuhan tidak sengaja lebih sering terjadi. Bahkan, pengguna sering kali tidak menyadari bahwa mereka telah menyentuh layar. Masalah serupa juga bisa terjadi saat pengguna hanya memegang atau melingkari ponsel, terutama pada ponsel tanpa casing yang memudahkan sentuhan pada tepi layar yang tipis.

Laporan dari 9to5Mac juga menyebutkan bahwa masalah ini tidak terjadi saat layar dalam keadaan tidak aktif. Ini menunjukkan bahwa masalah tersebut memang terkait dengan algoritma penolakan sentuhan yang bekerja saat layar aktif.

Selain itu, Apple juga menerima keluhan terkait iOS 18 yang disebut-sebut menguras baterai ponsel setelah pembaruan perangkat lunak. Sejumlah pengguna melaporkan bahwa baterai menjadi lebih boros dan kesehatan baterai menurun signifikan. Pengguna merasa frustrasi karena daya tahan baterai yang menurun mempengaruhi penggunaan sehari-hari mereka.

Menurut Zdnet, masalah ini normal karena iPhone bekerja lebih keras untuk menjalankan pemrosesan di latar belakang saat melakukan pembaruan. Baterai akan menjadi normal kembali  setelah proses update atau pembaruan tersebut selesai dilakukan. Namun, beberapa pengguna merasa bahwa penjelasan ini tidak cukup memuaskan, mengingat dampak signifikan pada performa baterai mereka.

Pernyataan Dari Pihak Apple

Apple sendiri belum memberikan pernyataan resmi mengenai langkah-langkah yang akan diambil untuk mengatasi masalah ini. Para pengguna berharap bahwa pembaruan perangkat lunak berikutnya akan membawa perbaikan yang signifikan dan mengembalikan performa optimal iPhone 16 mereka.

Sementara itu, para pengguna disarankan untuk tetap memperbarui perangkat lunak mereka dan mengikuti saran dari Apple Support untuk meminimalkan dampak dari masalah ini. Pengguna juga dapat mencoba menggunakan casing pelindung untuk mengurangi kemungkinan sentuhan tidak sengaja pada layar yang tipis.

Dengan berbagai masalah yang muncul, peluncuran iPhone 16 ini menjadi tantangan tersendiri bagi Apple. Perusahaan teknologi raksasa ini perlu segera menemukan solusi untuk menjaga kepercayaan dan kepuasan pelanggan mereka.

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *