Harga dan Spesifikasi iPhone SE Edisi 2020
lebakcyber.net – Harga dan spesifikasi iPhone SE Edisi 2020. Pihak Apple secara resmi memperkenalkan smartphone iPhone versi murah. Dan berikut ini adalah harga dan juga spesifikasi yang dimiliki oleh iPhone SE Edisi 2020.
Seperti berita yang sebelumnya sudah banyak beredar, iPhone SE memiliki tampilan yang sama seperti pada iPhone 8. iPhone SE Edisi 2020 ini memiliki ukuran layar IPS LCD Retina 4,7 inci dan juga sudah memiliki fitur True Tone.
Dan juga pada bagian atas dan bawah smartphone masih terdapat bezel yang tebal dan juga smartphone ini masih menyertakan fitur Touch ID didalamnya yang merupakan sensor sidik jari yang menyatu pada tombol Home.
Di bagian prosesornya sendiri, iPhone SE Edisi 2020 ini sudah menggunakan prosesor yang sama seperti yang digunakan pada iPhone 11 dan juga iPhone 11 Pro, yaitu Apple A13 Bionic yang menjadi otak dari smartphone ini.
Dibagian kamera, untuk kamera belakangnya Apple menyertakan kamera 12 MP dan juga memiliki fitur Smart HDR yang mengkombinasikan beberapa hasil foto kedalam satu foro agar dapat meningkatkan detail dan juga cahaya.
Selain itu, smartphone ini juga sudah menyertakan kemampuan foto bokeh dan juga kemampuan untuk bisa merekam video 4K dengan format 60fps. Dan untuk kamera pada bagian depannya sendiri memiliki ukuran 7MP dan juga memiliki kemampuan memotret selfie bokeh.
Firut lainnya yang dimiliki iPhone SE Edisi 2020 ini adalah Dual SIM with eSim, WiFi 6, 4G LTE, wireless charger, IP67 dan juga 3,5 mm jack audio.
Pihak Apple mulai membuka preorder pada tanggal 17 April dan akan mulai melakukan pemasaran dari iPhone SE Edisi 2020 ini pada tanggal 24 April 2020 mendatang di Amerika serikat dan juga 40 negara lainnya. Untuk warnanya sendiri, iPhone SE Edisi 2020 ini memiliki tiga pilihan warna, yaitu, PRODUCT RED, hitam dan juga putih.
Apple menjual iPhone SE Edisi 2020 ini dengan harga :
- iPhone SE 64 GB USD 399 atau sekitar Rp. 6,3 juta.
- iPhone SE 128 GB USD 449 atau sekitar Rp. 7 juta.
- iPhone SE 256 GB USD 549 atau sekitar Rp. 8,6 juta.