Tuesday , October 15 2024

Fakta Android Yang Mungkin Belum Kamu Ketahui

foto : Android central

Fakta Android Yang Mungkin Belum Kamu Ketahui

lebakcyber.net – Jika kamu adalah salah satu pengguna setia Android mungkin ingin mengetahui beberapa fakta Android yang mungkin belum kamu ketahui. Selain informasi bahwa Android merupakan salah satu sistem operasi yang dikembangkan oleh Google, apakah kamu sudah mengetahui beberapa fakta lain tentang Android?

Untuk itu kali ini lebakcyber coba membahas fakta Android yang mungkin belum kamu ketahui yang mungkin saja berguna bagi kamu, lalu apa saja sih fakta mengenai Android tersebut? Yuk langsung saja kita simak informasinya.

Google Bukan Pencipta Android

Walaupun Android dikenal identik dengan Google, namun Google sendiri bukanlah pencipta sistem operasi Android, karena pada awalnya Android dibuat oleh Andy Rubin, Rich Miner, Nick Sears dan Chris White pada tahun 2003 lalu.

Jenis Kelamin Android Adalah Pria

Mungkin selama ini kamu lebih mengenal Android dengan sebutan robot hijau, tapi kamu penasaran gak sih dengan jenis kelamin si robot hijau itu? Ternyata jenis kelamin android adalah pria. Hal tersebut karena penggunaan kata Andr yang memiliki arti Pria dan Droid yang berarti robot.

Pada Awalnya Android Bukan Untuk Smartphone

Pada awalnya, sistem operasi Android bukan ditujukan untuk smartphone ataupun tablet. Android pada awalnya didesain untuk sistem operasi kamera pintar. Andy Rubin, selaku Co-Founder Android mengatakan bahwa tujuan awal dibuatnya Android adalah untuk memudahkan pengguna kamera melakukan transfer gambar ke cloud storage.

Peran penting Steve Jobs dan iPhone

Di tahun 2005 sampai dengan 2007, Android terus memantau perkembangan dari Microsoft karena pada saat itu Microsoft memiliki standar teknologi sistem operasi yang paling umum. Bahkan pernah ada dalam benak para pengembang Android untuk membuat smartphone yang memiliki keyboard fisik seperti Blackberry.

Namun pada tahun 2007, Steve Jobs memperkenalkan iPhone yang merupakan smartphone pertama tanpa tombol fisik dan sepenuhnya menggunakan layar sentuh. Hal itulah yang membuat Android lebih dioptimalkan untuk smartphone layar sentuh. Mungkin jika tidak ada Steve Jobs dan iPhone, kita tidak akan mengenal smartphone dengan metode layar sentuh seperti yang banyak kita lihat sat ini.

Android Dengan Tombol Fisik Pertama

Sooner merupakan smartphone pertama yang menggunakan keyboard fisik dan tampilan seperti Palm OS. Walaupun tampilannya sendiri terlilhat aneh, namun fitur yang sudah mendukung multi tasking dan kemudahan user menghubungkan perangkatnya dengan PC serta kemampuan mandiri sebelumnya sudah ada pada Sooner.

Nama Asli Android

Tahukah kamu mengapa namanya Android? hal tersebut karena itu merupakan nama panggilan dari Andy Rubin yang merupakan Co-Founder dari Android. Saat itu Rubin masih bekerja di Apple dan Android menjadi nama panggilannya karena dia sangat menyukai robot.

 

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *