Cara Memperbaiki Error 0xc00007b
lebakcyber.net – Bagi kamu yang sudah sering menggunakan PC atau laptop pasti pernah menghadapi masalah error 0xc00007b. Biasanya pesan error ini akan muncul saat kamu membuka aplikasi atau game dan ada hal yang tidak beres di aplikasi atau game tersebut. Nah kali ini lebakcyber.net akan sharing bagaimana cara memperbaiki error 0xc00007b di PC atau laptop.

Langkah memperbaiki error 0xc00007b
- Run As Administrator
langkah pertama adalah klik kanan aplikasi yang mengalami error 0xc00007b lalu pilih Run as Administrator.
- Install .NET Framework Terbaru
Kemungkinan error 0xc00007b juga terjadi karena Microsoft .Net Framework yang digunakan tidak sesuai dengan aplikasi yang ingin dijalankan. karena itu sebaiknya kamu update dulu .NET Framework dengan versi yang terabaru.
- Restart
Kadang dengan melakukan restart pada komputer atau laptop dapat mengatasi masalah error 0xc00007b, walaupun tidak 100% berhasil tapi cara ini patut dicoba.
- Re-Install
Langkah selanjutnya jika cara diatas tidak berhasil, coba kamu lakukan install ulang aplikasi atau gamenya. Jadi pertama uninstal dulu aplikasi atau gamenya, terus restart PC atau laptopnya. Selanjutnya coba lakukan install kembali aplikasi atau game yang mengalami erro 0xc00007b.
- Install DirectX Terbaru
Biasanya game memiliki syarat untuk menginstall DirectX terbaru, jadi ada baiknya kamu coba untuk melakukan instalasi direct x terbaru.
- Gunakan CHKDSK
Fungsi CHKDSK digunakan untuk melakukan pengecekan apakah hardisk di PC atau laptop berjalan dengan lancar atau tidak. Cara melakukan CHKDSK adalah dengan menekan tombol windows di keyboard lalu ketik run dan ketikan chkdsk C:/f/r
- Update OS
Langkah terakhir adalah dengan melakukan instal ulang OS atau upgrade OS atau sistem operasi kamu ke versi yang paling baru.
Jika cara memperbaiki error 0xc00007b diatas tidak bisa menyelesaikan masalah, mungkin installer dari aplikasi yang kamu gunakan ada data yang corrupt didalamnya. Maka sebaiknya saya sarankan kamu untuk membeli aplikasi originalnya saja biar semua berjalan lancar.
Oke seperti itulah beberapa tips untuk mengatasi masalah error 0xc00007b. Semoga tutorial diatas dapat membantu kamu. jangan lupa untuk selalu berkunjung ke lebakcyber.net untuk mendapatkan tips dan trik komputer lainnya.