Friday , April 19 2024

Cara Main Game Cacing di PC atau Laptop

foto : worm zone

Cara Main Game Cacing di PC atau Laptop

lebakcyber.net – Cara main game cacing di PC atau laptop. Buat kalian yang seneng main game cacing sampai berhasil mendapatkan nilai jutaan dan merasa kurang puas main di smartphone karena ukuran layarnya yang kecil, tenang saja karena pada postingan kali ini kita akan mencari solusinya.

Sekarang ini game cacing memang menjadi salah satu game primadona pada tahun 2020 ini. Gameplay-nya yang sederhana tapi bisa bikin ketagihan menjadi salah satu alasan game tersebut menjadi salah satu game yang paling banyak dimainkan.

Pernah gak sih kalian memiliki keinginan untuk memainkan game cacing tersebut di layar yang lebih besar, misalnya seperti di PC atau laptop? kalau kalian ingin main game cacing di pc atau laptop, silahkan simak terus postingan ini ya.

Worm Zone

Wormzone.io merupakan salah satu game cacing online yang paling populer jika dibandingkan dengan game cacing sejenis lainnya.

Bahkan sudah tersedia banyak MOD pada game tersebut dimana kalian dapat membeli semua skin cacing yang ada didalam permainan. Selain di smartphone, kalian juga bisa memainkan game cacing satu ini langsung melalui situs resminya.

Selain itu, game Worm Zone ini juga dapat kalian mainkan pada media sosial Facebook, sehingga kalian dapat memainkan game ini dengan teman-teman yang ada di Facebook.

Slither.io

Slither.io juga merupakan salah satu game cacing yang tidak kalah seru. Game Slither.io ini bisa kalian mainkan di berbagai platform seperti smartphone dan juga komputer.

Di game ini kalian harus bisa mengendalikan cacing kalian selama mungkin sambil terus menjebak atau membunuh cacing lain agar cacing lain tersebut menabrak cacing kalian.

Di Slither.io kalian bisa melawan pemain dari berbagai negara, atau kalian juga bisa melawan AI (Artificial Intelligence) yang cukup hebat.

Kalian bisa memainkan game slither.io ini langsung melalui situs https://slither.io/

Wormax.io

Kalau kalian mengeluhkan tidak dapat bertemu dengan teman-teman kalian dalam satu server yang sama, mungkin game wormax.io ini bisa menjadi solusinya.

Didalam permainan cacing online ini kalian dapat mengundang teman kalian untuk bisa bermain pada server yang sama. Pasti lebih seru kan kalau bisa bermain bersama teman dibandingkan dengan orang yang tidak kalian kenal.

Wormate.io

Alternatif game cacing lainnya yang bisa kalian mainkan di komputer adalah wormate.io. Sebenarnya game wormate.io ini juga cara kerjanya sama saja dengan game-game cacing yang sebelumnya dibahas.

Namun saat mencoba memainkan game ini di laptop, sepertinya game ini membutuhkan waktu yang lebih lama saat loading dibandingkan dengan game-game yang dibahas sebelumnya.

Jadi itulah beberapa game cacing yang bisa kalian mainkan pada perangkat laptop atau komputer, jadi buat kalian yang bosan main game cacing di smartphone, mungkin bisa memainkan beberapa game cacing diatas dengan menggunakan perangkat PC atau laptop.

About Firdan Ardiansyah

Admin di lebakcyber.net Untuk berhubungan dengan saya, silahkan kirim email ke : firdan@lebakcyber.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *