Apple Rilis Update iOS 15.5
lebakcyber.net – Apple Rilis Update iOS 15.5. Pihak Apple telah merilis iOS 15.5 pada hari Senin (16/05/2022) yang membawa beberapa update untuk iPhone seperti penyesuaian ukuran aplikasi sampai pembaruan pada fitur galeri foto dan juga podcast.
Bagi para pengguna iOS, bisa melakukan pengecekan update iOS ke versi 15.5 melalui menu Pengaturan -> Umum -> Pembaruan Perangkat Lunak -> Unduh dan Instal. Untuk update iOS versi 15.5 ini memiliki ukuran sekitar 630 MB.
Namun sayangnya tidak semua versi iPhone bisa mendapatkan update ini. Karen iOS versi 15.5 ini hanya tersedia untuk seri iPhone 6s sampai dengan iPhone 13. Dan berikut ini adalah update yang ada pada iOS versi 15.5.
Podcast App
Fitur baru yang hadir pada iOS 15.5 adalah memungkinkan para penggunanya untuk melakukan perubahan pengaturan di aplikasi podcast agar bisa mengelola penyimpanan pada ponsel menjadi lebih baik lagi.
Melalui pengaturan ini juga memungkinkan para pengguna bisa memberikan batasan episode yang disimpan didalam ponsel dan juga bisa menghapus episode podcast yang sudah lama secara otomatis.
Apple Cash
Perubahan fungsional yang paling besar pada iOS 15.5 adalah Apple Cash, dimana dengan ditambahkannya sebuah tombol “Minta” dan “Kirim” para pengguna dapat mengirim dan juga menerima uang digital secara langsung dari Apple Cash.
Lokasi Sensitif Yang Ada di Photo Memories
Penyimpanan foto pada galeri di iPhone memiliki fitur Photo Memories yang merangkum beberapa momen dari sebuah foto dalam sebuah satu klip video. Tapi sekarang fitur tersebut mendapatkan sedikit pembaruan.
Foto tidak akan lagi memberikan rekomendasi Memori dari lokasi yang bersifat sensitif. Belum diketahui apa yang menjadi alasan dari pihak Apple merilis update tersebut, tapi pihaknya akan memperluas daftar dari lokasi sensitif.
SportsKit Mendapat Banyak Dukungan
Berdasarkan laporan yang diterima dari Cnet. iOS 15.5 juga memberikan dukunkgan lebih banyak untuk SportsKit karena pihak Apple telah menghadirkan fitur baseball kedalam kontennya.
Apple Classic
Tidak akan ada lagi aplikasi Apple Classic pada iOS 15.5, namun pihak MacRumors menemukan sebuah referensi yang menuju kepada Apple Classic baru pada versi 15.5 beta yang sepertinya akan menjadi akhir dari akuisi perusahaan Apple kepada Primephonic yang merupakan layanan streaming musik.
Apple Balance Menggantikan iTunes Pass
Perubahan lainnya adalah fitur iTunes Pass pada Wallet yang berganti nama menjadi Apple Balance. Dimana nanti para pengguna bisa menemukan kartu yang terpisah di Apple Wallet untuk Apple Balance, mirip seperti bagaimana caranya kartu kredit tampil pada Wallet penggunanya.
Sampai sekarang ini belum diketahui dengan pasti apakah versi iOS 15.5 tersebut akan menjadi update iOS versi 15 terakhir sebelum nantinya pihak Apple merilis iOS 16. Karena kabar yang beredar kalau iOS versi 16 akan diperkenalkan pada acara WWDC 2022 yang akan dilaksanakan pada bulan Juni mendatang.